Mengubah Handphone Android Menjadi Kamera CCTV

Wibi Alwi Surya Kuncoro 13.55.00
Mengubah Handphone Android Menjadi Kamera CCTV-Bertemu lagi bersama saya wibialwis kali ini saya akan bagikan sedikit Trik Mengubah Handphone Android Menjadi Kamera CCTV. Sekarang ini penggunaan kamera CCTV sangatlah banyak, tujuannya tentu saja saya untuk melakukan pengamanan baik pengamanan rumah maupun tempat usaha anda. Namun harga kamera CCTV sendiri agak mahal (kamera yang merk dan kualitas mumpuni), tapi tenang ada cara lain yaitu dengan menggunakan kamera handphone android anda.

Mengubah Handphone Android Menjadi Kamera CCTV
Kamera CCTV mulai banyak dipergunakan baik di lingkungan rumah ataupun perkantoran. Alasannya, demi menjaga keamanan lingkungan sekitar dengan tetap memantaunya. Kamera CCTV lengkap dengan perangkat monitornya dijual dengan harga jutaan rupiah. Namun siapa sangka, Anda bisa memakai ponsel sebagai kamera CCTV tanpa perlu membeli perangkatnya. Kali ini, SELULAR akan memberikan tips bagaimana cara mengubah fungsi smartphone Android Anda menjadi sebuah device CCTV.


Berikut ini Trik Mengubah Handphone Android Menjadi Kamera CCTV menggunakan software IPCamera.


Mengubah Handphone Android Menjadi Kamera CCTV

Langkah Pertama:

  1. Siapkan satu buah device Smartphone Android.
  2. Satu buah notebook yang terintegrasi dengan WiFi atau satu buah PC yang sudag dilengkapi dengan perangkat WiFi.

Proses Install Software

  1. Kunjungi Play Store, lalu cari aplikasi dengan nama IPCam dan di situ akan ada beberapa pilihan. (kami menggunakan aplikasi yang dibuat oleh Happy Droids yang bisa didapatkan dengan gratis).
  2. Pilih aplikasi itu and install pada ponsel Android anda.

Proses mengubah fungsi smartphone menjadi camera CCTV

  1. Aktifkan fasilitas Tethering WiFi Sharing pada ponsel Android.
  2. Jalankan aplikasi IPCam yang barusan diinstall.
  3. Pada bagian bawah paling kiri, anda akan melihat tombol dengan huruf (i). Itu adalah petunjuk penggunaan dari IPCam. Silahkan baca untuk sedikit memahami bagaimana camera ini bekerja.
  4. Di sebelahnya ada gambar kunci. Pilihan itu untuk memberikan autentikasi jika ada yang ingin mengakses camera. Untuk percobaan kali ini, agar lebih mudah, kosongkan saja pilihan ini.
  5. Pilih setting Quality sesuai dengan keinginan anda. Semakin baik Quality, maka akses bisa tambah lambat dan begitu juga sebaliknya, semakin jelek Quality maka akses semakin cepat (Gambar tidak patah-patah). Paca contoh kali ini, kami mencoba 50%, pertengahan dari kualitas camera.
  6. pada bagian size, pilih size sesuai dengan keinginan anda. Hal ini juga tergantung dengan ponsel, jika ponsel memang belum mampu mengambil resolusi yang tinggi, jangan dipaksakan. 
  7. Tekan gambar IP pada bagian bawah dan masukkan port yang akan anda gunakan. Jika anda belum faham apa itu port, gunakan por 8000 saja (Default port) dan lanjutkan dengan memilih Save.
  8. Sekarang, nyalakan camera dengan cara “touch” pada bagian kanan bawah gambar tombol On/Off.
  9. Di situ anda akan melihat IP address dari camera beserta port dari camera tersebut.
  10. Saat ini, kembali ke notebook/komputer, koneksikan WiFi dengan ponsel Android yang sudah dikatifkan Tethering WiFi Sharing.
  11. Setelah terkoneksi, buka web browser dan masukkan alamat IP address sesuai dengan yang tertera pada gambar sebelumnya. Pada contoh, IP address yang digunakan adalah 192.168.43.1 dengan port 8000 maka pada adress browser, tuliskan http://192.168.43.1:8000/ . Jika semua proses sudah terkonfigurasi dengan baik, anda akan melihat tulisan seperti gambar di bawah ini.
  12. Selanjutnya pilih salah satu metode yang akan digunkan, apakah memilih menggunakan web browser, menggunakan media player atau menggunakan yang lain. Silahkan berkreatifitas. Pada contoh, kami menggunakan web browser Firefox.
  13. Yang perlu diingat, tidak semua web browser support dengan aplikasi ini. Untuk itu pastikan anda menggunakan web browser yang paling baru atau menggunakan media selain web browser.

Done! Sekarang ponsel Android anda bisa digunakan sebagai kamera CCTV seperti kamera convensinal. Anda bisa menempatkannya di mana saja asalkan sinyal WiFi dari Android bisa diterima oleh komputer/notebook. Selain menggunakan sharing dari WiFi langsung, anda juga bisa menggunakan jaringan WiFi yang sudah tersedia dengan syarat baik komputer maupun notebook sama-sama bisa mengakses jaringan tersebut. IP address dari Android juga akan mengikuti jaringan WiFi yang ada. Sekian Trik Mengubah Handphone Android Menjadi Kamera CCTV, semoga bermanfaat. Salam IT !

Share this

Related Posts

Previous
Next Post »

* Jangan Meninggalkan Link Aktif
* Silahkan berkomentar dengan Kata Sopan Dan Ber-Etika.
* Terima kasih telah singgah di blog ini.
* Oke jangan pernah bosen singgah di sini :D
EmoticonEmoticon